PENGEMBANGAN BAHAN AJAR HAND OUT STATISTIK DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN INKUIRI DI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS EKASAKTI PADANG
Abstract
Statistik merupakan mata kuliah yang wajib dipelajari oleh mahasiswa di perguruan tinggi khususnya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ekasakti Padang. Mata kuliah ini berguna bagi mahasiswa baik sebagai seorang guru maupun sebagai seorang peneliti. Namun, pada kenyataannya hasil belajar statistic mahasiswa masih rendah. Oleh karena itu, perlu dikembangkan hand out dengan menggunakan pendekatan inkuiri, yaitu bahan ajar disajikan dalam bentuk langkah-langkah untuk menemukan kesimpulan. Dengan demikian diharapkan hasil belajar statistik mahasiswa dapat meningkat. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan hand out yang valid dan praktis. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model 4-D yang terdiri dari 4 tahap, yaitu 1) pendefenisian (define), 2) perancangan (design), 3) pengembangan (develop), dan 4) penyebaran (disseminate). Karena keterbatasan penelitian, penelitian ini dilakukan hanya sampai pada tahap ketiga saja. Hand out dengan pendekatan inkuiri divalidasi oleh ahli pendidikan matematika dan bahasa. Kepraktisan hand out diselidiki dengan cara mengamati pelaksanaan pembelajaran, pengisian angket praktikalitas oleh mahasiswa. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil angket validasi dapat disimpulkan bahwa hand out dengan pendekatan inkuiri yang dihasilkan sudah valid dilihat dari segi isi dan konstruk. Berdasarkan hasil observasi pelaksanan pembelajaran dan angket tanggapan mahasiswa, hand out sudah praktis. Dengan demikian tujuan penelitian sudah tercapai.