REVITALISASI MANAJEMEN PAKAN MEMENUHI HMT RUMINANSIA

  • Delima Hasri Azahari
  • Andi Faisal Suddin
  • Roosganda Elizabeth
  • Helena Juliani Purba
Keywords: manajemen pakan ternak, potensi, pakan hijauan, pencukupan ternak

Abstract

Ketersediaan hijauan untuk pemenuhan manajemen pakan ternak masih cukup potensial dan luas di berbagai wilayah Indonesia, sebagai kebutuhan utama usaha pengembangan populasi dan penggemukan ternak ruminansia (sapi). Meski demikian, dengan semakin berkembang dan majunya teknologi dan manajemen pakan, penggunaan input luar sistem usahatani pada dasarnya perlu ditingkatkan. Hal tersebut agar limbah pertanian termanfaatkan, terutama dalam pengembangan program integrasi ternak-tanaman. Manajemen pakan terpadu merupakan optimalisasi pemanfaatan potensi ketersediaan hijauan pakan yang membutuhkan pendekatan inovatif pengolahan sumberdaya HMT lokal sebagai upaya efisiensi dan peningkatan penerapan komponen teknologi yang memiliki efek sinergistik. Tulisan ini bertujuan mengemukakan manajemen potensi hijauan lokal sebagai upaya mendukung pengelolaan dan pencukupan pakan ternak ruminansia, serta efisiensi biaya penyediaan pakan, baik HMT maupun konsentrat. Ketersediaan hijauan (12%) untuk pertambahan populasi sapi potong, masih cukup potensial berupa jerami padi sekitar 3561359 ekor dewasa atau sekitar 31,51%. Jumlah kebutuhan hijauan keseluruhan ternak ruminansia sekitar 7524 ton bahan kering, produksi bahan kering sekitar 58048233 ton dan sekitar 39092894 ton atau 13% yang belum dimanfaatkan sebagai pakan ternak. Harga sapi potong pada tahun 2017 rata-rata adalah Rp.27.500/kg bobot badan hidup. Dengan demikian apabila setiap peternak yang akan menjual sapinya untuk dipotong dapat menggemukkan terlebih dahulu selama 100 hari sebelum dipotong, maka tiap peternak akan memperoleh keuntungan sebesar 100 x 0,51 x Rp.27.500 = Rp.1.402.500 dikurangi biaya pakan sebesar (Rp.7660 x 100 x 0,51 = Rp 390.665) = Rp.1.001.834/ekor diatas biaya pakan selama 100 hari.

Published
2019-10-07
How to Cite
Azahari, D., Suddin, A., Elizabeth, R., & Purba, H. (2019). REVITALISASI MANAJEMEN PAKAN MEMENUHI HMT RUMINANSIA. UNES Journal of Scientech Research, 4(1), 69-84. Retrieved from https://ojs.ekasakti.org/index.php/UJSR/article/view/179